INFORMASI :

"SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA GEBLUG" ::::::SUMBER INFORMASI DESA GEBLUG::::::::MENGAYOMI DAN MELAYANI SEPENUH HATI::::::

UPACARA PELANTIKAN ANGGOTA KPPS DESA GEBLUG UNTUK PEMILU 2024

UPACARA PELANTIKAN ANGGOTA KPPS DESA GEBLUG UNTUK PEMILU 2024

Kamis, 25 Januari 2024

Bertempat di Aula Balai Desa Geblug Kecamatan Buayan Kabupaten Kebumen, PPS Desa Geblug melantik Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Anggota KPPS yang dilantik sejumlah 35 orang, Dalam Kegiatan Pelantikan KPPS ini dihadiri oleh Kepala Desa Geblug, PPS Desa Geblug, Sekretariat PPS Desa Geblug, Tim Monitoring PPK Kecamatan Buayan,  PKD Desa Geblug, Rohaniawan,  dan seluruh Anggota KPPS yang sebelumnya telah ditetapkan oleh KPU melalui PPS Desa Geblug.

Acara diawali dengan Pembukaan, Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Jingle Pemilu 2024, pembacaan SK KPPS oleh Ketua PPS Desa, Sambutan KPU Kabupaten Kebumen disampaikan Ketua PPS Desa Geblug. dilanjutkan pengucapan sumpah/ Janji Anggota KPPS Dan Pembacaan Pakta Integritas KPPS serta Penandatanganan Berita Acara dan Doa Penutup

Pelaksanaan Pelantikan KPPS berjalan dengan khidmat dan lancar. Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon sejumlah 7 batang bibit pohon dari Jenis Yang Berbeda-bedad diharapkan dengan penanaman pohon ini dapat memberikan dampak yang positif terhadap kelestarian alam, mengingat dalam proses Pemilu ini menggunakan barang cetak berbahan kertas yang sangat banyak  dan Penanaman bibit pohon ini juga sebagai bentuk kepedulian terhadap keestarian lingkungan. Pohon yang ditanam ini diharapkan dapat menyumbang ketersediaan oksigen. :

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter